Home ยป Vivo kenalkan sistem operasi Origin OS pengganti Funtouch OS

Vivo kenalkan sistem operasi Origin OS pengganti Funtouch OS

sistem operasi origin os

Vivo akan memperkenalkan para penggemarnya ke “dunia baru”, seperti yang dikatakan slogan untuk sistem operasi Origin OS barunya. Perusahaan diharapkan untuk mengungkap antarmuka pada 19 November, selama VDC 2020 (Konferensi Pengembang vivo).

Tetapi sekarang kita tahu itu sebenarnya akan rilis ke publik secara resmi sehari sebelumnya – yaitu,18 November.

Origin OS sekarang memiliki halaman Weibo-nya sendiri, dan postingan pertama mengungkapkan tanggal ketika “Acara Spesial” akan berlangsung di Shenzhen, Cina.

Lokasinya tidak mengherankan – ini adalah kota dengan posisi sebelah rumah vivo yaitu wilayah Dongguan. Dan merupakan bagian dari apa yang bernama Silicon Valley, tempat banyak perusahaan teknologi China berbasis.

Vivo belum banyak berbicara tentang Origin OS – kami mengharapkan adanya perubahan desain yang lebih sederhana. Juga fitur yang menarik dan user friendly untuk pelanggan dari luar China.

Dan satu rumor mengatakan akan ada peralihan yang mudah antara OS perusahaan dan stok Android. Kami akan mengetahui lebih banyak pada Rabu depan, tetapi kami berharap vivo juga memberikan beberapa fitur baru hingga acara resmi berlangsung.

Vivo siap rilis sistem operasi Origin OS

Sampai hari ini, kami belum mengetahui apa saja perubahan dan juga fitur yang akan hadir pada Origin OS. Mungkin ini adalah sistem yang benar-benar baru, yang akan sangat berbeda dengan Funtouch OS.

Atau, bisa jadi ini hanya sekedar perubahan tampilan antarmuka dengan beberapa penambahan fitur baru yang mendukung. Dan tentu saja sesuai dengan permintaan pasar.

Kita hanya bisa menunggu setidaknya sampai ada bocoran seperti sebuah video yang menampilkan cuplikan dari OS tersebut.

Kemudian jika kita melihat pengembangan custom rom pihak ketiga (kami lebih sepakat menyebut sebagai custom rom karena OS-nya tetaplah Android), seperti LineageOS misalnya.

Maka akan sangat rugi apabila custom rom Origin OS ini nanti tidak menawarkan kinerja yang maksimal. Kinerja maksimal yang kami maksud adalah seperti penggunaan resource memori yang rendah serta minim proses yang berjalan pada latar belakang.

Faktanya, hampir semua ROM pabrikan belum satupun yang kami temukan menawarkan hal tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *