Home » Fitur privasi baru Apple: App Tracking Transparency pada aplikasi

Fitur privasi baru Apple: App Tracking Transparency pada aplikasi

Fitur privasi baru Apple: App Tracking Transparency pada aplikasi

Laporan terbaru mengenai apa yang sedang Apple kerjakan untuk update OS selanjutnya, mengungkapkan bahwa Apple saat ini sedang berfokus pada fitur privasi. Secara resmi, Apple telah mengingatkan pengembang untuk memperbarui aplikasi mereka. Dengan menggunakan kerangka kerja App Tracking Transparency sebelum rilis iOS 14.5.

App Tracking Transparency atau ATT, adalah sebuah fitur baru pada iOS 14 yang akan Apple gunakan untuk melindungi data pengguna. Fitur ini dapat mencegah aplikasi pihak ketiga yang melacak Anda pada situs web dan aplikasi lain.

notifikasi tentang penggunaan App Tracking Transparency

Menurut laporan yang telah beredar, fitur ini akan secara resmi akan rilis pada beberapa minggu kedepan. Jadi, pengembang masih memiliki sedikit waktu untuk menyelesaikan dan mengirimkan versi baru aplikasi mereka yang sudah menggunakan fitur ATT.

“Unless you receive permission from the user to enable tracking, the device’s advertising identifier value will be all zeros and you may not track them.”

Catatan dari Apple untuk pembaruan pada situs web pengembang dan aplikasi pengembang

Apple akan mengharuskan pengembang untuk mendeklarasikan bentuk pelacakan lain yang disertakan aplikasi saat pengiriman ulang aplikasi dengan fitur ATT. Jenis pelacakan lain juga perlu ditautkan ke ATT dan hanya akan aktif saat pengguna mengaktifkan pelacakan untuk aplikasi.

Pengembang perlu menyertakan “purpose string” yang akan muncul pada prompt sistem standar yang menjelaskan kepada pengguna mengapa Anda ingin melacaknya. Apple kembali menegaskan bahwa mengumpulkan data perangkat dan penggunaan yang menciptakan identitas bagi pengguna adalah pelanggaran perjanjian lisensi pengembang.

Semua ini berlaku untuk semua aplikasi yang mendukung pada iOS 14.5, iPadOS 14.5, dan tvOS 14.5. Namun sampai saat ini belum jelas kapan iOS 14.5 akan benar-benar rilis publik, yang mana sudah dalam versi beta untuk waktu yang cukup lama.

Sementara itu, pengembang harus mengerjakan pembaruan untuk aplikasi mereka agar tetap mematuhinya saat iOS 14.5 rilis. Sepertinya ini langkah Apple dalam memberikan perlindungan privasi, mengingat akhir-akhir ini banyak laporan tentang eksploitasi data privasi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *